bagaimana perasaanmu setelah mengikuti uji komprehensif?
….
….. dst
kira-kira itu pertanyaan yang harus dijawab sebelum aku merangkai kata kebawah membanggakan diri setelah lolos ujian kompre ppg – jalan menuju PPL. darimana aku dapat bikin pertanyaan seperti itu? yah.bener dari setiap akhir unggah tugas saat akhir perkuliahan dibagian refleksi diri. apa tujuan refleksi.. ngaca! untuk siapa kacanya? tentu saja untuk aku yang berprofesi sebagai guru sebelum nyalahin si a,b,c yang ga sesuai cara membaca teks misalnya. yang salah itu guru of course.kalo siswa ada salah jangan diprotes apalagi dimarahi,cukup tanyakan dirimu sebagai guru udah bener ga cara ngajarnya? hahaa…btw,ngetik yang terakhir bikin aku ngakaks so hard.
apa ujian komprehensif(ukom) adalah momok buat guru-guru yang mengikuti diklat PPG? aku rasa iya karena itu masalah harga diri lebih tepatnya..gimana caranya sebisa mungkin berusaha lolos dari penilaian dua dosen penguji ya mirip-mirip sidang skripsi dah hehe.. KKMnya 70 ya. dapat 71 aja sudah deh..lega paling ga refleksi dirinya nyaman hee. kira-kira begini ni ttg si ukom kalo dalam LMS
Uji komprehensif merupakan penilaian yang dilakukan secara menyeluruh tentang teori pedagogik dan pengetahuan bidang studi termasuk materi esensial, advanced material dan kebermaknaan (apa, mengapa, bagaimana), Literasi Numerasi, HOTS dan TPACK yang bersumber dari perangkat pembelajaran yang dihasilkan dari tahapan pembuatan rencana aksi dan rencana evaluasi. Uji komprehensif dimaksudkan sebagai proses menilai Mahasiswa dalam rangka mengukur kesiapan dan kecukupan kompetensi Mahasiswa sebelum mengikuti PPL (praktik pembelajaran inovatif).
Mahasiswa menggunakan perangkat pembelajaran yang dibuat pada tahapan pembuatan rencana aksi dan rencana evaluasi untuk dipelajari sebagai bahan ujian komprehensif. Selanjutnya, Dosen menguji secara lisan dengan cara daring. Penguji komprehensif terdiri dari dua Dosen bidang studi yang sesuai. Materi ujian mencakup:
- materi bidang studi esensial;
- materi bidang studi lanjut/advanced material;
- materi yang mendukung HOTS;
- literasi numerasi;
- materi pedagogi; dan
- pengintegrasian antara teknologi informasi dan komunikasi, materi bidang studi, dan pedagogi (TPACK),yang secara keseluruhan tercakup dalam 2 (dua) set dokumen perangkat pembelajaran tersebut.
Uji komprehensif untuk setiap Mahasiswa dilakukan pada akhir tahapan pembuatan rencana aksi dan rencana evaluasi selama 1 JP (50 menit). Uji komprehensif merupakan prasyarat untuk mengikuti praktik pembelajaran inovatif dengan nilai minimal 70.
so,inilah sebenarnya gerbang terakhir menurut aku ya meskipun didepan akan masuk ke PPL (pembelajaran inovatif) selama kurang lebih 30 hari. maksud ku PPL bahasa awamnya kembali jadi guru dilapangan lagi. dan semoga jika Tuhan mengizinkan semua dari awal berjalan lancar dan akhirnya juga menuai hasil yang maksimal yaitu mengikuti ujian akhir untuk mendapatkan sertifikat profesi. dan dengan penuh kerendahan hati aku cuma menyampaikan isi hati yang sebenarnya.. kini benar-benar mengabdikan diri untuk anak bangsa tanpa ada rencana mendua lagi seperti sebelumnya.heee.. semoga ini menjadi amal yang baik dunia akhirat.aminnn.
btw,gimana pulak aku mau mendua lagi… emang dari awal sebenarnya jodohku jadi guru cuma aku aja yang ga fokus hahaa.
tapi, begitulah proses hidup . ini bikin aku ingat ama si bunc-tetangga kost zaman kuliah yang mati2an menghindari kerja didaerah kami, eeh malah jadi asnnya di sini hahaaa..
Tinggalkan Balasan